Kalah Pilkades Keluarga Petahana di Lombok Blokir Jalan

VIVA â€" Keluarga petahana calon Kepala Desa Selebung Ketangga, Kecamatan Keruak, Lombok Timur, memblokir jalan kampung karena kalah dalam Pilkades, pada Rabu 28 Juli 2021.

Keluarga kecewa, karena Bagus Wacana R, yang merupakan petahana kalah telak dalam pilkades. Keluarga marah karena warga tidak memilih Bagus untuk kedua kalinya.

Penghitungan suara selesai pada Rabu malam. Petahana yakni Bagus Wacana, kalah telak dari lawannya. Petahana tersebut hanya mengantongi 311 suara. Sementara lawannya, Sarka Kartawang, meraih suara terbanyak yaitu 1.347 suara. 

Frustasi dengan hasil perhitungan suara, pihak keluarga Bagus kemudian memblokir akses jalan warga di Gubuk Keren. Akses jalan tersebut sebelumnya dibangun oleh Bagus di lahan pribadi, sejak mencalonkan diri lima tahun lalu.

Salah seorang warga yang enggan namanya disebutkan membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan, jalan sempat ditutup pasca perhitungan suara.

"Salah satu keluarga petahana kecewa dengan pilihan masyarakat yang tak mendukung keluarganya, berbuntut penuntutan akses jalan," katanya, Kamis, 29 Juli 2021.

0 Response to "Kalah Pilkades Keluarga Petahana di Lombok Blokir Jalan"

Post a Comment